Analisis Pengaruh Lingkungan Kerja, Kepuasan dan Beban Kerja terhadap Kinerja Karyawan Jepun Klinik Kuripan Lombok Barat

Authors

  • Rosyana Ulya Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi AMM
  • Yusi Faizathul Octavia Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi AMM

DOI:

https://doi.org/10.57141/kompeten.v1i5.31

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Lingkungan, Kepuasan, dan Beban Kerja terhadap Kinerja Karyawan Jepun Klinik Kuripan Lombok Barat. Variabel dalam penelitian ini terdiri dari tiga variabel independen, yaitu Lingkungan Kerja (X1), Kepuasan Kerja (X2), Beban Kerja (X3) dan satu variabel dependen yaitu Kinerja Karyawan (Y). Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian asosiatif dengan teknik pengumpulan data kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan klinik yaitu sebanyak 40 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah sampling jenuh/sensus dengan 40 responden. Teknik analisis data menggunakan skala pengukuran, uji instrumen, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji hipotesis, koefisien determinasi dan koefisien beta. Berdasarkan tabel regresi linear berganda, diketahui variabel lingkungan kerja memiliki nilai t sebesar 2,672, variabel kepuasan kerja memiliki nilai t 2,246, dan beban kerja memiliki nilai t 3,360. Sedangkan dari hubungan secara simultan variabel lingkungan kerja, kepuasan kerja dan beban kerja memiliki nilai F sebesar 14,674. Dari seluruh variabel dapat dikatakan bahwa variabel lingkungan kerja, kepuasan dan beban kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan baik secara parsial maupun simultan. Variabel beban kerja adalah variabel yang berpengaruh paling dominan terhadap kinerja karyawan.

Downloads

Published

2023-03-15

How to Cite

Ulya, R., & Octavia, Y. F. (2023). Analisis Pengaruh Lingkungan Kerja, Kepuasan dan Beban Kerja terhadap Kinerja Karyawan Jepun Klinik Kuripan Lombok Barat. Kompeten: Jurnal Ilmiah Ekonomi Dan Bisnis, 1(5), 206–214. https://doi.org/10.57141/kompeten.v1i5.31

Issue

Section

Articles