Analisis Pengaruh Kualitas Pelayanan, Kualitas Produk dan Harga terhadap Keputusan Pembelian di Marzu Shoop Lombok Kabupten Lombok Timur

Authors

  • Siti Rosdiana Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi AMM
  • Khaerul Hadi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi AMM
  • Indah Ariffianti Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi AMM

DOI:

https://doi.org/10.57141/kompeten.v2i1.62

Keywords:

Kualitas Pelayanan, Kualitas Produk, Harga, Keputusan Pembelian

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan, kualitas produk dan harga terhadap keputusan pembelian secara parsial dan simultan dan mengetahui pengaruh secara dominan terhadap keputusan pembelian. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian asosiatif. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pelanggan yang pernah melakukan percetakan pada Marzu  Shoop Lombok Timur. Teknik pengambilan sampel menggunakan aksidental sampling, dengan jumlah sampel sebanyak 70 responden. Variabel penelitian ini terdiri dari tiga variabel independen, yaitu kualitas pelayanan (X1), kualitas produk (X2), dan harga (X3) serta variabel dependennya yaitu keputusan pembelian (Y). Data diperoleh dengan menyebarkan 70 kuesioner pada responden Marzu Shoop Lombok Timur. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel kualitas pelayanan dengan nilai ????ℎi????????????g < ???????????????????????? yaitu 0,405 < 1,995 dengan nilai signifikan 0,686 > 0,05 tidak berpengaruh signifikan secara parsial terhadap keputusan pembelian, sedangkan variabel kualitas produk memiliki nilai ????ℎi????????????g > ???????????????????????? yaitu 5,728 > 1,995 dengan nilai signifikan 0,000 < 0,05 menunjukkan variabel kualitas produk berpengaruh signifikan secara parsial terhadap keputusan pembelian, dan variabel harga memiliki nilai ????ℎi????????????g > ???????????????????????? yaitu 2,751> 1,995 dengan nilai signifikan 0,008 < 0,05 yang menunjukkan variabel harga berpengaruh sinifikan secara parsial terhadap keputusan pembelian. Berdasarkan pengujian secara simultan, diketahui bahwa variabel kualitas pelayanan, kualitas produk, dan harga secara simultan berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Melalui penghujian tersebut diperoleh nilai ????ℎi????????????g > ????????????????????????, yaitu 20,760 > 2,74 dengan nilai signifikan 0,000 < 0,05. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel independen (kualitas pelayanan, kualitas produk, dan harga) mampu menjelaskan variabel dependen (keputusan pembelian) sebesar 46% sedangkan sisanya 53,8% keputusan pembelian dipengaruhi oleh variabel lain di luar dari variabel yang digunakan.

Downloads

Published

2023-07-15

How to Cite

Rosdiana, S., Hadi, K., & Ariffianti, I. (2023). Analisis Pengaruh Kualitas Pelayanan, Kualitas Produk dan Harga terhadap Keputusan Pembelian di Marzu Shoop Lombok Kabupten Lombok Timur. Kompeten: Jurnal Ilmiah Ekonomi Dan Bisnis, 2(1), 367–375. https://doi.org/10.57141/kompeten.v2i1.62

Issue

Section

Articles