Pengaruh Solidaritas Karyawan terhadap Kemajuan Perusahaan PT Midi Utama Indonesia, Tbk Branch Makassar

Authors

  • Sri Andayaningsih Universitas Muhammadiyah Makassar
  • Muh. Nur R Universitas Muhammadiyah Makassar
  • Samsul Rizal Universitas Muhammadiyah Makassar
  • Fahruni Khaerunnisa Universitas Indonesia Timur
  • Anur Achsanuddin Universitas Muhammadiyah Makassar

DOI:

https://doi.org/10.57141/kompeten.v2i4.117

Keywords:

Penelitian Asosiatif, Solidaritas Karyawan, Kemajuan Perusahaan

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh solidaritas karyawan terhadap kemajuan perusahaan PT Midi Utama Indonesia, Tbk Branch Makassar. Jenis penelitian ini adalah asosiatif. Sampel dalam penelitian ini adalah karyawan PT Midi Utama Indonesia, Tbk Branch Makassar yang berjumlah 68 orang. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner. Data statistik diolah dengan menggunakan aplikasi SPSS versi 25. Diketahui nilai koefisien regresi solidaritas karyawan sebesar 0,841, menyatakan bahwa setiap kenaikan satu satuan nilai solidaritas karyawan akan meningkatkan juga nilai kemajuan perusahaan sebesar 0,841. Nilai koefisien yang positif menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang positif antara solidaritas karyawan dengan kemajuan perusahaan. Sedangkan nilai signifikansi (Sig) dari variabel solidaritas karyawan sebesar 0,000 lebih kecil dari nilai probabilitas 0,05, (0,000 < 0,05), sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel solidaritas karyawan memiliki kontribusi terhadap variabel kemajuan perusahaan. Kedua nilai yang diperoleh tersebut menunjukkan bahwa solidaritas karyawan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kemajuan perusahaan PT Midi Utama Indonesia, Tbk Branch Makassar.

 

 

Downloads

Published

2024-01-15

How to Cite

Andayaningsih, S., Nur R, M., Rizal , S., Khaerunnisa, F., & Achsanuddin, A. (2024). Pengaruh Solidaritas Karyawan terhadap Kemajuan Perusahaan PT Midi Utama Indonesia, Tbk Branch Makassar. Kompeten: Jurnal Ilmiah Ekonomi Dan Bisnis, 2(4), 746–750. https://doi.org/10.57141/kompeten.v2i4.117