Pengaruh Kualitas Pelayanan, Kemudahan Penggunaan, dan Promosi terhadap Loyalitas Pelanggan pada Pengguna Go Food (Studi pada Mahasiswa Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta)

Authors

  • Eka Suci Rarastiwi Pitaloka Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta
  • Krisna Mutiara Wati Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

DOI:

https://doi.org/10.57141/kompeten.v2i2.73

Keywords:

Kualitas Pelayanan, Kemudahan Penggunaan, Promosi, Loyalitas Pelanggan

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan, kemudahan penggunaan, dan promosi secara parsial dan simultan terhadap loyalitas pelanggan pengguna Go Food pada mahasiswa Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta. Metode analisis pada penelitian ini menggunakan data primer dengan jenis penelitian kuantitatif. Tahap uji analisis data yang dilakukan adalah analisis deskriptif, uji instrumen, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, dan uji hipotesis dengan menggunakan alat bantu pengujian SPSS 26. Data dalam penelitian ini diperoleh dengan cara menyebarkan kuesioner kepada 360 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel kualitas pelayanan memiliki nilai t hitung > t tabel (2,398 > 1,966), sehingga secara parsial dan signifikan berpengaruh terhadap loyalitas pelanggan Go Food. Variabel kemudahan penggunaan memiliki nilai t hitung > t tabel (2,852 > 1,966), sehingga secara parsial dan signifikan berpengaruh terhadap loyalitas pelanggan Go Food. Variabel promosi memiliki nilai t hitung > t tabel (9,574 > 1,966), sehingga secara parsial dan signifikan berpengaruh terhadap loyalitas pelanggan Go Food. Nlai F hitung > F tabel (119,835 > 2,629), sehingga terdapat pengaruh secara simultan dan signifikan antara variabel kualitas pelayanan, kemudahan penggunaan, dan promosi terhadap loyalitas pelanggan Go Food.

Downloads

Published

2023-09-15

How to Cite

Pitaloka, E. S. R., & Wati, K. M. (2023). Pengaruh Kualitas Pelayanan, Kemudahan Penggunaan, dan Promosi terhadap Loyalitas Pelanggan pada Pengguna Go Food (Studi pada Mahasiswa Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta). Kompeten: Jurnal Ilmiah Ekonomi Dan Bisnis, 2(2), 557–567. https://doi.org/10.57141/kompeten.v2i2.73